Jenius menawarkan kartu kredit, setelah sebelumnya hanya punya kartu debit. Kartu kredit ini berbasis digital lewat aplikasi mobile banking.
Kartu Kredit Jenius adalah alat pembayaran serta cicilan yang aman karena milik Bank BTPN yang punya izin OJK, bunga 21% setahun, limit sesuai penghasilan, kartu harus diaktivasi lewat aplikasi mobile banking, proses tutup kartu cukup lewat aplikasi dan call center, bisa merubah transaksi menjadi cicilan sampai 36 bulan.
Ulasan lengkap soal keunggulan dan kelemahan kartu kredit Jenius BTPN ini.
Ringkasan Kartu Kredit Jenius
Bank | BTPN |
Kartu Kredit | Jenius |
Bunga | 21% setahun |
Pengajuan | Online di Aplikasi Mobile Jenius |
Limit | Sesuai Penghasilan dan Digabung dengan Flexi Cash |
Kartu Tambahan | Maksimum 5 kartu tambahan |
Fasilitas Cicilan | Tersedia di Kartu Kredit |
Apa itu Kartu Kredit Jenius
Kartu Kredit Jenius adalah sebuah alat pembayaran secara non tunai yang secara sah dan legal diterbitkan oleh bank BTPN dengan fungsi untuk pembayaran transaksi pembelian secara digital melalui platform mobile aplikasi Jenius BTPN.
Jenis Kartu Kredit Jenius

Kartu Kredit Jenius BTPN terbagi menjadi dua, yaitu:
a. d-Card
Jenis kartu kredit Jenius d-Card merupakan tipe kartu kredit utama yang bisa kalian dapatkan setelah melakukan aktivasi hingga selesai.
Setelah aktivasi selesai, d-Card virtual otomatis tersedia di aplikasi Jenius dan langsung bisa digunakan untuk transaksi online selagi kartu fisiknya dikirim ke alamatmu.
Setelah tiba, segera lakukan aktivasi kartu fisik agar d-Card bisa dipakai untuk transaksi offline.
b. s-Card
Jenis kartu kredit yang kedua adalah Jenius s-Card, yang mana jenis ini merupakan kartu kredit tambahan yang bisa kalian minta dengan batas maksimal sebanyak 5 kartu. Gunanya untuk bisa membantu orang lain ketika ingin melakukan transaksi menggunakan kartu kredit.
Kedua jenis kartu kredit tersebut secara garis besar juga tersedia dalam dua bentuk yakni virtual yang bisa diakses di dalam aplikasi Jenius serta bentuk fisik yang bisa kalian minta dan gunakan untuk bertransaksi secara offline di seluruh merchant rekanan Visa / Mastercard.
Cara Pengajuan di Aplikasi Jenius
Pengajuan kartu kredit Jenius dilakukan secara digital dengan simpel dan aman.
Dilakukan lewat aplikasi mobile banking.
Cukup buka aplikasi Jenius untuk melengkapi data diri dan upload dokumen pendapatan (jika diperlukan), tanpa isi formulir cetak dan tanpa membuat dokumen pribadi (KTP/slip gaji) berpindah tangan.
Syarat Pengajuan
Kriteria yang bisa mengajukan adalah pengguna Jenius dengan Flexi Cash aktif dan pengguna Jenius yang belum punya Flexi Cash, termasuk pengguna baru Jenius.
Untuk melakukan pengajuan, pastikan memenuhi syarat dan ketentuan berikut.
- Memiliki akun Jenius aktif.
- Warga Negara Indonesia
- Berusia minimal 21 tahun.
- Memiliki penghasilan minimal Rp3.000.000/bulan.
Limit Kartu Kredit Jenius
Besarnya limit yang diberikan ke pemegang kartu kredit Jenius ditentukan oleh penghasilan. Semakin besar penghasilan, semakin besar limit. Dan sebaliknya.
- Minimum limit kredit Rp2 juta
- Maksimum limit kredit Rp 200 juta sd Rp 500 juta
Limit Kartu Kredit Jenius BTPN sendiri merupakan limit gabungan antara Flexi Cash dan kartu Kredit Jenius.
Yang dimana pembagian limit kedua layanan tersebut dapat diatur sesuai kebutuhan masing-masing pengguna melalui fitur di aplikasi Jenius.
Bunga Kartu Kredit Jenius
Bunga adalah 21% setahun untuk transaksi belanja dan transaksi tarik tunai.
Perhitungan bunga transaksi belanja dilakukan sejak jatuh tempo jika nasabah tidak membayar atau membayar sebagai tagihan pada saat jatuh tempo.
Sementara, bunga transaksi tarik tunai dihitung sejak transaksi dilakukan.
Biaya Kartu Kredit Jenius
Jenius membebankan sejumlah biaya kepada pemegang kartu, yaitu:
Jenis Biaya | Besarannya |
Biaya Tahunan Kartu Utama (d-Card) | Bebas biaya di tahun pertama, bebas biaya untuk tahun berikutnya jika transaksi kumulatif ? Rp 30 juta/tahun. Biaya tahunan Rp500 ribu jika transaksi kumulatif dibawah Rp 30 juta/tahun di tahun berikutnya |
Biaya tahunan kartu tambahan (s-Card) | Bebas biaya di tahun pertama, bebas biaya untuk tahun berikutnya jika transaksi kumulatif ? Rp 15 juta/tahun. Biaya tahunan Rp 250 ribu jika transaksi kumulatif dibawah Rp 30 juta/tahun di tahun berikutnya |
Penggantian Kartu | Rp 50 ribu/kartu |
Pembayaran tagihan aplikasi Jenius/ATM BTPN | Tidak ada biaya |
Denda Keterlambatan
Denda keterlambatan dikenakan jika: Pembayaran dilakukan setelah tanggal jatuh tempo, atau Pembayaran sebelum tanggal jatuh tempo dengan nominal di bawah pembayaran minimum.
Denda keterlambatan pembayaran | 1% dari total tagihan (maks Rp100.000) |
Denda pembayaran Split Pay yang dipercepat | 3% dari sisa pokok cicilan (min Rp100.000) |
Cara Aktivasi Kartu Kredit Jenius
Siapa yang bisa melakukan aktivasi? Pengguna Jenius terpilih dengan Flexi Cash aktif atau Pengguna Jenius yang pengajuannya lolos verifikasi.
Untuk mengaktifkan Kartu Kredit Jenius, cukup tap tombol Terima Penawaran lalu ikuti prosesnya hingga selesai.
Prosesnya simpel, cukup buka halaman Cards pada aplikasi Jenius, masukkan kode CVV di belakang kartu, kemudian tentukan 6 digit PIN.
Setelah aktivasi selesai, kamu otomatis mendapat kartu kredit virtual yang langsung bisa dipakai untuk transaksi online selagi kartu fisiknya dikirim.
Merubah Transaksi Menjadi Cicilan (Split Pay)
Split Pay adalah fitur untuk mengubah transaksi yang sudah dilakukan menjadi cicilan. Dari menu Kartu Kredit di Card Center, tepatnya pada kotak Split Pay di bagian Informasi Kartu Kredit.
Tenor cicilan adalah 3 bulan sd 36 bulan.
Syarat dan Ketentuan merubah transaksi ke cicilan adalah:
- Cicilan bulanan akan ditagihkan melalui tagihan bulanan kartu kredit, sesuai dengan tenor yang sudah dipilih pemegang kartu.
- Untuk pelunasan cicilan dipercepat, nasabah akan dikenakan biaya pembayaran dipercepat sebesar 3% dari sisa pokok cicilan dan akan ditagihkan dalam laporan tagihan.
- Cicilan bulanan yang ditagihkan akan diperhitungkan ke dalam pembayaran minimum.
- Bila nasabah mencapai keterlambatan lebih dari 3 (tiga) kali tanggal jatuh tempo, maka sisa cicilan akan seketika jatuh tempo dan akan ditagihkan secara keseluruhan dalam laporan tagihan.
- Transaksi yang bisa dicicil hanya transaksi pembelanjaan dengan minimum Rp500.000.
- Tanggal penagihan cicilan pertama merupakan 1 bulan setelah tanggal pengubahan transaksi menjadi cicilan.
- Jika tanggal penagihan cicilan jatuh pada akhir bulan (tanggal 31), maka pada bulan berikutnya juga akan jatuh pada akhir bulan (tanggal 31, 30, 29, ataupun 28).
- Bunga bulanan cicilan dihitung secara bunga efektif (bunga menurun).
Poin Rewards
Yay Points adalah poin yang kamu dapat setelah bertransaksi dengan Kartu Kredit Jenius.
Yay Points diberikan setiap transaksi Rp10.000 (berlaku kelipatan) dan akan hangus dalam 24 bulan.
Kamu bisa menukar Yay Points dengan simpel dari aplikasi Jenius. Cukup buka menu Katalog atau Wishlist di halaman Yay Points, masukkan informasi yang dibutuhkan, lalu tentukan jumlah poin yang ingin ditukar dengan rewards.
Sebagai informasi, kamu hanya bisa melakukan penukaran Yay Points saat performa kreditmu lancar. Jika ada tunggakan, poinmu tidak bisa ditukar.
Mau poin lebih? Ada Double Yay!
Double Yay merupakan kesempatan mendapat 2x Yay Points setiap menggunakan Kartu Kredit Jenius untuk transaksi di kategori pilihan kamu dan transaksi di luar negeri.
Cara Menutup Kartu Kredit Jenius
Bukan cuma pengajuan dan aktivasinya yang mudah, penutupan Kartu Kredit Jenius bisa dilakukan tanpa susah.
Kamu cukup menghubungi Jenius Help melalui telepon di 1500 365 atau datang ke service point Jenius.
Proses penutupan Kartu Kredit Jenius membutuhkan waktu maksimal 1 x 24 jam di hari kerja sejak kamu menghubungi Jenius Help melalui telepon di 1500 365.
Pastikan tidak memiliki tagihan terutang agar bisa melakukan penutupan Kartu Kredit Jenius.
Jika menghapus akun Jenius, Kartu Kredit Jenius otomatis ikut tertutup.
Kelebihan
Kartu Kredit Jenius menawarkan berbagai fitur, yaitu:
a. Pengajuan dan Aktivasi Online
Sekarang kamu bisa mengajukan kartu kredit secara digital dengan simpel dan aman.
Cukup buka aplikasi Jenius untuk melengkapi data diri dan upload dokumen penghasilan (jika diperlukan), tanpa isi formulir cetak dan tanpa membuat dokumen pribadi (KTP/slip gaji) berpindah tangan.
B. Mudah Kelola Limit sesuai Kebutuhan
Meski Jenius memberlakukan limit harian untuk tarik tunai dan bertransaksi, kamu bisa mengubahnya sesuai kebutuhan. Kamu juga bisa mengatur limit transaksi yang membutuhkan autentikasi password dari halaman Profile.
Mudah Telusuri Transaksi. Cukup buka halaman Cards, pilih m-Card, e-Card, x-Card, lalu klik menu Transaksi untuk melihat histori transaksi.
c. Tersedia hingga 5 Kartu Tambahan
s-Card adalah kartu kredit tambahan yang bisa kamu request (maksimal 5) untuk diberikan ke orang yang dipercaya.
d. Blokir/Buka Blokir Kartu Tanpa Ribet.
Kartu terselip? Segera Blokir Sementara, lalu pilih opsi Buka Kartu saat kartunya kembali ditemukan. Kartumu hilang/rusak? Pilih Blokir Permanen.
Setelah diblokir, kartu baru akan dikirim ke alamatmu. Pembuatan kartu baru dikenakan biaya sebesar Rp50.000 per kartu.
e. Fleksibel Ubah Transaksi Jadi Cicilan
Sudah bertransaksi dengan Kartu Kredit Jenius dan ingin mengubah transaksi menjadi cicilan?
Kamu bisa pakai Split Pay dan memilih tenor dari 3 s.d. 36 bulan. Sebagai informasi, Split Pay tersedia untuk transaksi minimum Rp500.000 yang belum masuk laporan tagihan.
Kekurangan
- Verifikasi pengajuan membutuhkan waktu hingga 2 hari kerja (maksimal).
- Promo masih terbatas di kartu kredit Jenius
- Tidak ada poin mileage yang bisa digunakan untuk mendapatkan tiket pesawat gratis.
- Poin rewards hangus dalam waktu 24 bulan